Gianyar – Samplangan, Dalam rangka
mempererat hubungan dengan warga binaan dan mendukung kelancaran kegiatan adat
keagamaan di wilayahnya, Babinsa Kelurahan Samplangan Koramil 1616-01/Gianyar
Serka I Komang Yudiartana bersama Bhabinkamtibmas Kelurahan Samplangan
melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) sekaligus Ngayah bersama warga Desa Adat
Bukit Batu, bertempat di Pura Dalem Desa Adat Bukit Batu, Kelurahan Samplangan,
Kecamatan Gianyar, Kabupaten Gianyar, Senin (3/11/2025).
Kegiatan ngayah ini dihadiri oleh
krama Desa Adat Bukit Batu serta Jro Bendesa Adat Bukit Batu I Kadek Sutama,
dalam rangka persiapan menyambut Upacara Piodalan di Pura Dalem. Babinsa turut
hadir memberikan dukungan serta membantu penyiapan sarana dan perlengkapan
upacara sebagai bentuk kepedulian dan wujud nyata kemanunggalan TNI dengan
rakyat.
Dalam suasana yang penuh kebersamaan
dan semangat gotong royong, Babinsa bersama warga bergotong royong membersihkan
dan menata area pura. Kegiatan ini mencerminkan kekompakan dan kepedulian
masyarakat terhadap pelestarian budaya serta nilai-nilai spiritual yang telah
diwariskan oleh para leluhur.
Melalui kegiatan tersebut, Babinsa
menegaskan bahwa keberadaannya di tengah masyarakat bukan hanya dalam konteks
keamanan, tetapi juga sebagai bagian dari masyarakat itu sendiri yang ikut
menjaga keharmonisan, persatuan, serta kelestarian tradisi adat dan budaya
Bali. Kegiatan berjalan dengan lancar, aman, dan penuh keakraban, mencerminkan
sinergi kuat antara aparat kewilayahan dan warga di Desa Adat Bukit Batu.
(Pendim 1616/Gianyar)

Posting Komentar